-----------------------

Tuesday, May 26, 2015

Umpan Udang Hidup



Udang merupakan salah satu umpan yang digemari oleh para pemancing. Biasanya udang digunakan secara seekor atau secara irisan baik dalam keadaan hidup maupun yang sudah mati. Udang adalah makanan utama ikan di laut, muara dan di sungai. Dapat dikatakan semua ikan suka memakan umpan udang. Selain itu udang juga mengandung protein yang sangat tinggi sehingga baik untuk dikonsumsi. Selain untuk kegiatan memancing, saat ini udang telah menjadi primadona di kalangan kuliner seafood.

Cara menyimpan Umpan Udang
Dalam penyimpanan umpan udang ada beberapa hal yang perlu diperhatikan karena udang yang busuk atau rusak tidak akan menarik minat ikan untuk memakannya, untuk itu kita harus menyimpannya dengan baik. Selalu gunakan udang yang segar dan baik. Untuk memastikan udang yang dibeli masih segar ada beberapa tips untuk mengetahuinya, yaitu dengan cara menarik kepala udang, jika kepala udang tersebut tidak mudah tercabut berarti udang itu masih segar, sedangkan apabila kepalanya mudah tercabut maka udang tersebut tidak segar lagi.
Cara untuk menyimpan udang yang masih hidup (life bait) adalah dimasukan kedalam wadah udang yang terdapat air dan udara mengalir masuk kedalamnya, tempat atau wadah udang sebaiknya dapat dimasukan ke dalam air laut dengan dikaitkan seutas tali, hal yang terpenting adalah dalam wadah udang harus gelap atau tidak terang yang tembus langsung oleh cahaya matahari agar udang tetap hidup. Untuk udang yang mati dan agar selalu segar adalah membungkusnya dengan kertas beberapa ekor sebungkus dan memasukannya ke dalam es yang dihancurkan (buried in crushed ice). Dapat juga udang dibekukan terlebih dahulu. Tentukan setiap bungkus kertas hanya terdapat antara 5-10 ekor saja.

B. Cara memasang Umpan Udang Hidup
Pada bagian ekor udang kita perhatikan mempunyai garisan, ini adalah saraf belakang dan kita sepatutnya tidak mencangkuk mata kail di sini karena akan membunuh udang tersebut.




Masukkan mata kail di sebelah saraf tersebut dan cangkuk keluar kail tersebut melalui sisi yang berlawan (opposite).


Kita dapat juga mencangkuk udang tersebut pada kepala melalui kulit kepala di leher udang tersebut dan cangkuk keluar kail melalui mata udang tersebut.

Untuk umpan udang lipan (Mantis Prawn) terdapat pula beberapa tempat dimana kita dapat mencangkuk kail. Udang lipan yang hidup adalah yang terbaik untuk memancing ikan dari jenis ikan Kakap Merah, Jenaha dan Kerapu.



Untuk umpan yang segar atau mati kita dapat menggunakan cara di atas atau mencangkuk melalui ekor ke badan udang tersebut atau beberapa ekor sekaligus jika udang tersebut berukuran kecil.